SAMARINDA (15/6-2020)
Kepemimpinan Edi Damansyah dan Chairil Anwar diyakini Gubernur Kaltim Isran Noor membawa dampak positif terhadap kemajuan Kutai Kartanegara (Kukar). Usai melantik Chairil Anwar, Senin 915/6), Isran menyebutkan keduanya mempunyai pengalaman birokrasi yang mumpuni. “Mereka berdua saling mengenal, sama-sama mengabdi sebagai PNS sejak status Pemkab Kutai masih Pemda Dati II Kutai,” kata Isran.
Dalam amanatnya, Isran menaruh sejumlah harapan kepada Edi Damansyah dan Chairil Anwar terutama selama masa pademi Corona serta menjelang Pilkada Tahun 2020, selain itu ia juga menitip pesan agar semangat Kaltim Berdaulat juga bergaung di Kukar. “Kepada saudara Chairil Anwar yang telah dilantik sebagai Wakil Bupati Kutai Kartanegara, saya berpesan agar menjadikan amanah ini sebagai ladang ibadah dan pengabdian,” pesan Isran dalam acara yang dihadiri Wagub Hadi Mulyadi, Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAP, Bupati dan Ketua DPRD Kukar serta sejumlah pejabat termasuk Pj Sekda Kaltim HM Sa’bani.
Lebih jauh, Isran megakui Kukar adalah kabupaten besar, dan punya sejarah penting bagi Republik Indonesia. Kabupaten tertua di Kaltim ini bahkan Indonesia, dinilainya memiliki potensi sumber daya, jejak sejarah dan budaya yang luar biasa. “Mari kita bersama sama membangun, mengembangkan segala potensi yang dimiliki untuk sebesar besar kemakmuran dan kesejahteraan rakyat,” imbuhnya.
Chairil Anwar yang pernah diangkat sebagai Pj Bupati Kukar, menjadi Wabup Kukar untuk sisa masa bakti 2016-2021 berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 132.64-866 tahun 2020 tanggal 9 Juni 2020, ia dipilih DPRD Kukar awal bulan Mei lalu.(SK8)