Beranda hukum Dengan Jebol Perak, Dukcapil Sambangi Kecamatan

Dengan Jebol Perak, Dukcapil Sambangi Kecamatan

0
Kegiatan Dukcapil Kutim di Kongbeng.(Foto Ist)

Loading

SANGATTA (6/9-2020)

Mendekatkan pelayanan administrasi kependuduk (Adminduk)  bagi masyarakat Kutai Timur (Kutim), Dinas Kependudukan dan Catatan sipil (Disdukcapil) gelar “JEBOL PERAK” alias Jemput Bola Perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) dan Akte-Akte.

Tim JEBOL PERAK yang dipimpin  Plt Disdukcapil Kutim Heldy Frianda belum lama ini bertandang ke Kantor Camat Kongbeng. Di kecamatan yang berbatasan dengan Berau ini, tim disambut Camat Kongbeng Furkani bersama Petrus Ivung dan pejabat lainnya. “Alhamdulillah, ada 220 yang mendaftar namun yang melakukan peremakan hanya 143 orang,” terang Heldy Frianda.

Disebutkan, dalam perekaman ada 3  orang datanya tidak terbaca, 12 orang data ganda dan sisanya tidak kembali lagi setelah mendaftar. Kepada Suara Kutim.com, Ahad (6/9) disebutkan, warga yang mengurus  pembuatan Akte kelahiran, akte kematian dan akte perkawinan sebanyak 202 orang dan semua berhasul didata dan dicatat untuk di buatkan aktenya.

“Berkas lainnya yang di urus masyarakat adalah usulan untuk perbaikan KTP yang rusak, KK  yang hilang serta proses penambahan anggota keluarga dalam KK,” bebernya.

Sarjana perikanan yang sudah familiar dengan masalah kependudukan ini, menyebutkan mereka melakukan kegiatan di Telen dan Muara Wahau. Selain di melakukan JEBOL PERAK di Kongbeng, Disdukcapil Kutim, terang Heldy,  juga  beroperasi di  Muara Wahau dengan layanan  pemberkasan pencatatan sipil. “Di Muara Wahau dilakukan pembuatan akte kelahiran, akte kematian dan akte perkawinan di Kecamatan Muara Wahau sendiri sebanyak 88 berkas. Di Kecamatan Muara Wahau kami sekaligus mengecek peralatan perekaman KTP-el,” sebutnya.(SK3)