Beranda ekonomi Dukung Peternakan Ayam, KPC Siapkan Lahan

Dukung Peternakan Ayam, KPC Siapkan Lahan

0
Muhsin Pemma (kiri) bersama Rujian Nurmanik dan PT KPC saat meninjau kandang ayam kampung milik kelompok ternak Menuai Bakti di Bengalon.Foto Silver / Humas PT KPC)

Loading

SANGATTA (22/5-2019)

Pembinaan  Program Breeding Farm  lokal di Kabupten Kutai Timur (Kutim), terus dilakukan PT KPC bekerjasama dengan  Pemkab Kutim. Kerjasama dilakukan dari penentuan  lokasi pembibitan hingga pelatihan peternak.

Namun sayangnya, kata  Superintendent Community Development BCRD KPC, Deni Pratama, komunikasi  tersendat karena harus lintas sektor. Meski demikian,   ia bersyukur rencana mengenai pengembangan bibit unggas di Kutim tetap berjalan.  “Anggaran  dari KPC sudah siap, namun ada kendala yaitu penentuan lokasi,” sebutnya belum lama ini.

Peternakan ayam petelur yang digarap PT KPC bersama Koperasi Kodim 0909 Sangatta.

Pembibitan ternak ungags, sebut Deni,  awalnya sebagai program pasca tambang KPC  namun setelah didalami dengan dinas terkait ternyata harus dengan izin tambang karena lahan tambang KPC adalah milik negara. “Program peternakan ayam kampung tersebut belum secara ekspilsit masuk ditambang,”ungkapnya.

Disebutkan, dalam setahun terakhir, KPC  terus melakukan diskusi terkait program pembibitan ternak unggas. Ini tiada lain karena KPC  menilai programnya penting dan bisa menjadi peluang usaha bagi masyarakat. “Di Kaltim cukup tinggi konsumsi unggasnya dan Kutim penyumbang tertinggi. Di Rantau Pulung juga banyak pengusaha unggasnya, pembibitan ayam lokal ini penting karena berdampak bagi perekonomian masyarakat,” sebut Deni.

Disebutkan,  penetapan lokasi tidak lagi lahan bekas tambang  tetapi area lain yang masih bisa dikontrol oleh KPC yakni lahan yang dikelola oleh Yayasan Sangatta Baru (YSB).  “Lahan yang punya kriteria cocok untuk ternak ada  dijalan Poros Kabo seluas 4 Hektare, yang akan dibangun 3 unit kandang dan perkandang  bisa diisi  dua ribu ekor bibit,” terangnya seraya menambahkan perijinan lahan, IMB dan Amdal pihak KPC diharapkan dukungan Pemkab Kutim.(SK4)