Beranda ekonomi Segera Perbaiki Jalan Amblas

Segera Perbaiki Jalan Amblas

0

Loading

Kondisi jalan yang amblas

SAMARINDA (12/3-2020)

Terhadap amblasnya jalan di Km 7 jalan nasional yang menghubungkan Bontang -Sangatta Kutai Timur, Wagub Kaltim Hadi Mulyadi meminta segera diperbaiki.

“Jangan sampai menunggu korban, atau kerusakan lebih parah. Segera perbaiki,” kata Wagub Hadi Mulyadi yang disampaikan Kepala Biro Humas Setdaprov Kaltim HM Syafranuddin via telepon, Kamis (12/3/2020).

Menurut dia, jalan poros Bontang – Sangatta yang amblas itu mengakibatkan lubang dalam yang besar dan panjang. Bahkan hampir memutus jalan status nasional tersebut.

Diperkirakan sementara, amblas badan jalan akibat lubang dibawah jalan atau gorong-gorong yang runtuh, sehingga badan jalan amblas.

Untuk menghilangkan kekhawatiran masyarakat, Wagub Hadi meminta instansi terkait di daerah segera berkoordinasi melakukan langkah antisipatif dengan memperbaiki jalan amblas tersebut.

“Wagub meminta Dinas PUPR Kaltim segera menindaklanjuti dan koordinasi dengan instansi terkait. Jangan sampai berlarut-larut dan membahayakan keselamatan masyarakat pengguna jalan,” jelasnya.

Yang pasti saat ini sejak awal kejadian, amblas jalan poros tersebut mengakibatkan kemacetan, sebab kendaraan tidak bisa melewati jalan yang menganga lebar dan memanjang hampir memutus jalur jalan nasional itu.(yans/her/humasprovkaltim)