SANGATTA,Suara Kutim.com (14/7)
Potensi pertanian di Kongbeng terutama di Miau tidak diragukan, jika diolah maksimal mampu menghasilkan beras dalam jumlah besar sehingga bisa memenuhi kebutuhan daerah terutama sekitar Muara Wahau dan Kongbeng.
Pendapat itu dikemukan Wakil Bupati Kasmidi Bulang saat melakukan panen padi di Desa Miau, Rabu (13/7). Ia menyebutkan, panen padi di Miau terus mengalami peningkatkan dari musim ke musim. “Pada panen bulan Maret lalu di lahan yang sama mampu menghasilkan lima ton padi giling kering, sementara di panen triwulan kedua menjadi enam ton perhektarnya,” beber Kasmidi seraya menyatakan kedepan Kongbeng bisa swasembada beras.
Kepada Suara Kutim.com, diakui perubahan pola tanam dan perbaikan sistem pengairan memberi pengaruh besar terhadap produksi padi di Miau. Kedepan, ia berharap petani terus diberikan bimbingan oleh semua SKPD terkait agar mampu meningkatkan produksi beras di Kutim.
Kasmidi yang datang bersama sejumlah kepala SKPD, mengaku senang melihat hamparan sawah yang menguning di Miau. Sebagai Wakil Bupati, ia mengangumi lahan seluas 315 Ha sudah menguning. “Dari lahan yang ada mampu menghasilkan 1.890 ton, sedangkan sawah yang ada dikelola 673 KK,” terang Camat Kongbeng Furkani.(K3/SK12)