SuaraKutim.com, Sangatta – Kepala Sekolah Dasar Negri (SDN) 003 Desa Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur, Muriasyah mengeluhkan kondisi sekolahnya yang tergenang banjir akibat hujan deras yang mengguyur ibu kota Kabupaten sejak semalam.
Menurutnya, banjir yang menggenangi halaman sekolahnya mencapai setinggi 50 cm dan mengakibatkan beberapa ruangan kelas terendam air dan membuat sejumlah barang serta beberapa bangunan sekolah rusak.
“Kami sangat sedih dengan kondisi sekolah ini. Air bahkan masuk ke dalam ruangan-ruangan kelas dan membasahi peralatan belajar, pagar beton jebol, kantor terendam dan dokumen banyak yang rusak,” terangnya Minggu (14/05/23).
Muriasyah juga menambahkan bahwa banjir sering terjadi di daerah tersebut saat musim hujan tiba, namun kali ini terbilang cukup parah, Ia berharap pemerintah setempat dapat memberikan perhatian lebih terhadap masalah banjir ini dan mengevaluasi sistem drainase yang ada di sekitar lingkungan sekolah.
“Air yang datang kami belum mengetahui darimana yang jelas mengalir ke sekolah hingga terjadi banjir ini,” ungkapnya.
Lanjutnya sangat perihatin dengan kondisi yang terjadi saat ini pasalnya akibat banjir tersebut kegiatan mengajar akan terganggu. Pihaknya juga berharap agar pemerintah dan pihak lainnya segera mengambil tindakan untuk mengatasi masalah ini agar mereka dapat kembali belajar dengan nyaman dan aman.
“Kami sangat prihatin atas kejadian ini, kita semua harus mencari solusinya, agar kedepan tidak terjadi lagi,” tutupnya (SK-05)