Beranda politik DPRD Kutim Komisi B DPRD Kutim Tinjau Lokasi Permasalahan Kelompok Tani di Kecamtan Telen...

Komisi B DPRD Kutim Tinjau Lokasi Permasalahan Kelompok Tani di Kecamtan Telen dan Bengalon

0
Rombongan Komisi B DPRD Kutai Timur

Loading

SuaraKutim.com, Sangatta  – Dalam upaya menangani permasalahan lahan yang melibatkan kelompok tani dengan perusahaan sawit di wilayah perbatasan Kecamatan TELEN dan Kecamatan BENGALON, Anggota Komisi C bersama Komisi B DPRD Kutai Timur turut bergerak untuk meninjau langsung lokasi permasalahan tersebut.

Dalam kunjungan tersebut, Anggota DPRD Kutai Timur, Abdi Firdaus, menyampaikan harapan agar semua pihak, termasuk perusahaan batu bara dan sawit serta kelompok tani, dapat menahan diri dan berkomitmen untuk menyelesaikan masalah tersebut dengan itikad baik.

Kunjungan  ke lokasi permasalahan dilakukan sebagai langkah konkret untuk mencari pemahaman lebih mendalam tentang masalah yang dihadapi oleh kelompok tani dan perusahaan sawit di wilayah perbatasan kecamatan.

Masalah lahan yang berkaitan dengan perusahaan pertanian dan industri seringkali menjadi isu kompleks dan sensitif yang membutuhkan pendekatan yang cermat dari pihak berwenang.

Abdi Firdaus, yang juga turut serta dalam kunjungan tersebut, menyampaikan bahwa Kutai Timur memiliki banyak permasalahan lahan yang memerlukan penyelesaian yang tepat dan adil.

Ia berharap agar semua pihak yang terlibat dalam konflik ini bisa menahan diri dan mengutamakan semangat kebersamaan dalam mencari solusi terbaik.

“Banyak sekali permasalahan lahan yg ada di Kutim,” ungkapnya belum lama ini.

Dalam kesempatan tersebut, Abdi Firdaus juga mengajak semua pihak untuk saling bekerjasama dan bersinergi dalam menjaga keamanan dan kedamaian wilayah Kutai Timur.

“kami berharap agar semua pihak perusahaan batu bara dan sawit, serta kelompok tani bisa menahan diri serta mempunyai itikad baik untuk segera menyelesai kan masalah yang ada,” pungkasnya. (red/SK-05/adv)