Beranda politik DPRD Kutim Pileg 2024, Maswar Masyur : “Sudah Pasti Saya Gak Dewan Lagi”

Pileg 2024, Maswar Masyur : “Sudah Pasti Saya Gak Dewan Lagi”

0

Loading

SuaraKutim.com, Sangatta – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur, Maswar Mansyur, mengumumkan keputusannya untuk tidak lagi maju sebagai calon legislatif pada pemilihan umum mendatang.

Keputusan ini diambil sebagai langkah strategis dalam rangka mengalihkan fokusnya ke urusan kepemudaan di wilayah Kutai Timur.

“Untuk 2024, Sudah pasti saya gak dewan lagi, jadi saya cuman menghabiskan masa jabatan saya, menghabiskan janji-janji politik saya, yang sudah pernah diucapkan,” Terangnya.

Legislator yang biasa disapa Away itu telah menjabat sebagai anggota DPRD Kutai Timur selama satu periode dimasa ini. Dirinya menyampaikan keputusan ini pada wawancara yang dilakukan oleh wartawan beberapa waktu lalu di Hotel Royal Viktoria Sangatta.

Dalam pernyataannya, Maswar menjelaskan bahwa setelah masa jabatannya sebagai anggota DPRD berakhir, ia merasa perlu untuk memberikan lebih banyak perhatian dan kontribusi kepada perkembangan pemuda di Kutai Timur.

“Karena menurut saya itu berbuat untuk Masyarakat terutama pemuda itu gak harus di Dewan ya, jadi selama saya jadi Dewan ikut reses, yang paling banyak saya temui itu Karang Taruna, saya mau bergerak di bidang pemuda,” ungkapnya.

Lembaga karang taruna adalah organisasi pemuda yang berperan dalam pengembangan potensi pemuda serta pemberdayaan masyarakat. Dalam hal ini, Maswar bertekad untuk memajukan lembaga ini dan membantu pemuda Kutai Timur dalam berbagai bidang.

“Banyak Karang Taruna yang saya liat ini salah kaprah, ketia kita reses yang diminta bola, sepatu bola, baju olahraga, padahalkan fungsi Karang Taruna itu jauh lebih luas daripada itu, nah rencananya, mudah-mudahan ada jalannya, saya ingin membangun Karang Taruna yang ada di Kutai Timur,” Pungkasnya. (red/SK-05/adv)