Beranda ekonomi Puluhan Staf DPPKB Kutim Ikuti Bimtek Penguatan Laporan Keuangan – Minimalisir Kesalahan...

Puluhan Staf DPPKB Kutim Ikuti Bimtek Penguatan Laporan Keuangan – Minimalisir Kesalahan Pengelolaan Keuangan dan Administrasi

0

Loading

SUARAKUTIM.COM, SANGATTA – Puluhan staf Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kutai Timur dan penyuluh keluarga berencana (KB) mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Laporan Keuangan yang diadakan di Teras Belad Cafe and Resto, Rabu (9/10/2024).

Dalam sambutannya, Kepala DPPKB Achmad Junaidi B menekankan pentingnya keseriusan peserta dalam mengikuti materi yang diberikan oleh para narasumber. Ia mengingatkan agar setiap peserta mencatat dan menyimak dengan seksama setiap informasi yang disampaikan, serta segera berkomunikasi dengan narasumber jika ada hal yang kurang dipahami.

“Catat dan rekam apa yang disampaikan narasumber. Apabila ada hal yang kurang dipahami, segera lakukan komunikasi lebih lanjut. Jangan ragu untuk mencatat nomor telepon narasumber agar bisa bertanya lebih lanjut jika diperlukan,” tegas Achmad Junaidi.

Kepala DPPKB juga memberikan pesan penting terkait penerapan ilmu yang didapat selama bimbingan teknis. Menurutnya, dalam pelaksanaan tugas keseharian, sangat penting untuk tidak terburu-buru mengambil keputusan jika ada keraguan atau ketidaktahuan terkait administrasi keuangan.

“Jika ada hal yang diragukan, lebih baik jangan dikerjakan dulu. Lakukan komunikasi intensif dengan Inspektorat Wilayah, BPKAD, atau KP2KP Sangatta agar kesalahan administrasi bisa dihindari,” jelasnya.

Lebih lanjut, Junaidi mengingatkan kesalahan dalam administrasi keuangan dapat menimbulkan masalah yang lebih besar di kemudian hari. Oleh karena itu, proses pemahaman terhadap sistem administrasi harus dilakukan dengan teliti.

Dalam Bimtek tersebut, narasumber yang berasal dari Inspektorat Wilayah Kutim, BPKAD, KP2KP Sangatta, serta Bapenda Kutim, membahas berbagai tantangan dan solusi terkait pengelolaan keuangan di DPPKB. Junaidi berharap, peserta tidak hanya menjadi pendengar pasif, tetapi juga aktif bertanya tentang permasalahan yang mereka hadapi di lapangan.

“Jangan sungkan untuk bertanya. Identifikasi masalah yang ada di lapangan, tanyakan kepada narasumber, agar mereka bisa memberikan penjelasan lebih detail tentang hal-hal yang harus dilakukan,” pintanya.

Terakhir Junaidi menekankan pentingnya perubahan pola pikir dalam bekerja di pemerintahan. Ia mendorong peserta untuk lebih terbuka dan inovatif dalam mencari solusi terbaik dalam pengelolaan keuangan dan administrasi.

Dalam acara tersebut, turut hadir Plt Sekretaris DPPKB Mustika, Kabid Dalduk Herliana, Kabid Keluarga Sejahtera Ani Saidah, Plt Kabid Penyuluhan dan Pergerakan Oktama Mulyadi, serta sejumlah undangan lainnya yang mendukung keberhasilan acara ini.(Red-SK/*)