SANGATTA,Suara Kutim.com (20/10)
Masih tingginya angka Golongan Putih pada Pemilu dan Pipres 2014, menjadi perhatian Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Timur (Kutim). Agar Golput tidak “kembali” jaya, sejumlah relawan Anti Golongan Putih (AGP) binaan KPU, Selasa (20/10) pagi menggelar aksi simpatik mengajak masyarakat Sangatta terutama pemilih untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Kutim, Rabu (9/12) mendatang.
Aksi yang berlangsung dibawah “lindungan” asap pembakaran lahan dan hutan ditandai dengan pembagian brosur kepada pengguna jalan yang melintas di Simpang Tiga Jalan A.Wahab Syahrani dan Yos Sudarso Sangatta Utara. “Relawan AGP membantu KPU Kutim mensosialisasikan tentang Pilkada Kutim yang merupakan sarana warga Kutim untuk memilih pemimpinnya,” terang Sayuti Ibrahim – Komisioner KPU Kutim.
Aksi bagi-bago brosur, diakui Sayuti terus digalakan terutama pada tempat-tempat keramaian seperti Town Hall, Pasar atau taman rekreasi lainnya. Diakui, selain di Sangatta kegiatan serupa akan menyisir kecamatan-kecamatan lain dengan pemilih banyak namun angka partisipasi pemilihnya rendah.
Kepada Suara Kutim.com dijelaskan selain menggelar kegiatan di lapangan terbuka, Rewalan AGP bersama KPU belum lama ini mengikuti Pekan Raya Expo Kutim 2015 di Graha Expo Kutim. KPU, uajar Sayuti Ibrahim berharap kesadaran masyarakat Kutim untuk mensukseskan Pilkada dengan memberikan hak pilihnya semakin meningkat.
Warga Kutim yang berhak memberikan suaranya pada Pilkada Kutim mendatang tercatat 265.264 orang yang tersebar di 18 kecamatan. Para pemilih yang telah diverifikasi berulangkali ini nantinya akan memberikan suara di 677 TPS terbanyak di Sangatta Utara sebanyak 201 TPS.(SK-03/SK-12)