Beranda ekonomi Air Terjun Ranpul Menarik, Hanya Kurang Promosi

Air Terjun Ranpul Menarik, Hanya Kurang Promosi

0

Loading

SANGATTA (26/6-2017)
Rantau Pulung yang merupakan kawasan penempatan transmigrasi, ternyata mempunyai obyek wisata alam yang tak kalah menarik yakni air terjun. Obyek wisata yang berada di Satuan Pemukiman (SP8) ini belakangan menjadi daya tarik bagi wisatawan yang sudah jenuh dengan kesibukan kerja.
Keterangan yang diperoleh warga SP 8, wisata alam terjun yang mereka punya tidak sama dengan air terjun di beberapa daerah namun mempunyai daya tarik sendiri yakni curahan airnya yang bertingkat. “Warga yang bertandang pasti menyukai karena obyek air terjunnya yang bertingkat, jika airnya bagus pemadangannya lebih baik lagi selain itu bisa untuk berenang,” cerita Surianto (38).
Sejumlah pengunjung mengakui air terjun SP 8 Rantau Pulung berbeda dengan air terjun, terutama bagi pencinta alam. Lokasinya yang mudah dijangkau, diakui memberi kesan. “Untuk foto sangat bagus, karena air terjunnya bertingkat sehingga memberik kesan,” kata Ani – warga Sangatta.
Air Terjun SP8 ini memang belum terkenal seperti Pantai Teluk Lombok atau Kenyamukan, namun sejumlah warga terutam Rantau Pulung menjadikan obyek wisata alam ini sebagai tujuan wisata di hari kedua lebaran. “Bagus untuk anak-anak bermain, karena alamnya bagus dan bersih,” kata Agus salah seorang pengunjung seraya menaruh harapan bisa air terjun SP8 bisa dikelola sehingga menjadi obyek wisata alam.
Agus khawatir kedepan Air Terjun SP8 ini lenyap karena tidak dijaga terlebih berada dalam areal perkebunan kelapa sawit. “Air terjun ini harus dijaga, jangan sampai hilang karena menjadi areal perkebunan kelapa sawit,” harapnya.(SK13)