Beranda KABAR KALTIM Bangun Karakter Siswa, SDN 003 Sangatta Utara Gelar Scout Camp Competition 1

Bangun Karakter Siswa, SDN 003 Sangatta Utara Gelar Scout Camp Competition 1

0
Pembukaan Acara perkemahan di SDN 003 Sangatta Utara

Loading

SuaraKutim.com, Sangatta – Putra dan Putri kelas V dan VI dari SDN 003 Sangatta Utara dengan semangat yang membara bergabung dalam Perkemahan Pramuka Scout Camp Competition 1. Kegiatan ini merupakan inisiatif dari Pangkalan Pramuka SDN 003 Sangatta Utara dan direncanakan akan berlangsung selama tiga hari, hingga Sabtu (9 September 2023).

Perkemahan pramuka tingkat penggalang SD/MI ini diikuti oleh para siswa kelas V dan VI dari SDN 003 Sangatta Utara, yang tidak hanya mempererat persaudaraan mereka tetapi juga membantu mengembangkan keterampilan pramuka mereka yang berharga.

Berbagai jenis lomba akan diperlombakan selama acara ini, termasuk Lomba Battle Yel-Yel, Pentas Tari, Hasta Karya, Pionering “Tandu”, Semaphore, dan Kebersihan Tenda. Lomba-lomba ini dirancang untuk menguji pengetahuan pramuka serta kemampuan kerjasama dan kreativitas mereka.

Arahan Kepala Sekolah SDN 003 Sangatta Utara

Kepala Sekolah SDN 003 Sangatta Utara, Muriansyah, M.Pd.I Membuka secara resmi kegiatan Perkemahan  tersebut sekaligus memberikan arahan kepada seluruh peserta yang akan berkompetisi untuk mengutamakan sportifitas.

Dalam arahannya, Muriansyah, M.Pd.I memberikan apresiasi yang setinggi tingginya dan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia atas gagasannya melaksanakan kegiatan pramuka.

“Selaku Kepala sekolah SDN 003 Sangatta Utara, saya mengapresiasi sekaligus berterima atas atas gagasan pelaksanaan kegiatan ini, salah satu wadah  bagi sekolah, agar membangun karakter peserta didik,” ungkapnya.

Selanjutnya ia berharap agar peserta didik dapat tampil maksimal, ia juga mengungkapkan bahwa dalam kompetisi dibutuhkan kerja sama tim, tetap fokus pada lomba yang diikuti, persoalan menang kalah dalam berkompetisi adalah hal yang biasa.

“Untuk itu, Selaku Kepala Sekolah, saya berharap anak-anakku semua dapat tampil maksimal, fokus dengan tugas masing-masing dan perkuat keragaman tim. Ingat semua materi pelatihan yang diberikan oleh kakak-kakak Pembina, dan aplikasi dalam lomba ini.” tandasnya. (red/SK-05)