SUARAKUTIM.COM; KUTAI TIMUR — Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kutai Timur (Kutim), Rabu (25/8/2021) pagi, menerima penyerahan bantuan dari PT Indexim Coalindo. Bantuan yang diberikan berupa dana sebesar Rp 1 miliar, beserta alat oxygen consentrator sebanyak 5 (lima) unit dan rapid antigen sebanyak 1.000 buah. Disaksikan Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang beserta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kutim, bantuan ini diserahkan oleh General Manager (GM) Admin dan Comercial PT Indexim Coalindo, Ricky Gowjali kepada Ketua Satgas Covid-19 Kutim yang juga Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman.
Dalam sambutannya, Ardiansyah Sulaiman mengapresiasi tinggi dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Indexim Coalindo kepada Satgas Covid-19 Kutim. Bantuan yang diberikan tentu sangat bermanfaat dalam upaya penanganan dan penanggulangan penularan serta menekan angka penyebaran Covid-19 di Kutai Timur. Tidak hanya kepada Indexim Coalindo, Bupati Ardiansyah juga mengapresiasi bantuan yang diberikan semua perusahaan yang beroperasi di Kutim, baik melalui Satgas Covid-19 Kutim maupun langsung kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutim.
“Hari ini Satgas Covid-19 Kutim menerima bantuan, baik berupa dana maupun peralatan penunjang penanganan Covid-19. Tentunya kami sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan dari PT Indexin Coalindo. Kami juga menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh perusahaan yang beroperasi di Kutim dan ikut serta membantu dalam upaya penanganan dan penanggulangan penularan serta penyebaran Covid-19 di wilayah Kutim, baik bantuan yang diberikan kepada Satgas Covid-19 maupun langsung kepada Dinkes (Dinas Kesehatan, red) Kutim,” ucap Ardiansyah.
Sementara itu, GM Admin dan Comercial PT Indexim Coalindo Ricky Gowjali, menyebutkan jika Indexim Coalindo selalu berkomitmen mendukung pemerintah dalam upaya penanganan dan pencegahan penularan Covid-19. Bantuan yang diberikan saat ini merupakan salah satu wujud komitmen yang dimiliki Indexim Coalindo. Tidak hanya kepada pemerintah daerah, bantuan maupun upaya penanganan Covid-19 juga dilakukan Indexim Coalindo kepada warga di kecamatan, terutama pada desa-desa yang masuk dalam wilayah operasional perusahaan.
“Kami menyerahkan bantuan, baik finansial berupa Rp 1 miliar, kemudian alat oxygen consentrator sebanyak 5 (lima) unit dan rapid antigen sebanyak 1.000 buah. Hal ini sebagai wujud komitmen perusahaan dalam mendukung program pemerintah daerah dan pusat dalam upaya penanganan penyebaran Covid-19. Upaya bantuan-bantuan juga kami lakukan di tingkat kecamatan dan desa-desa yang masuk dalam wilayah operasional perusahaan,” ujar Ricky kepada awak media.(*/Redaksi)