Beranda kutim adv pemkab Buku Foto “Pesona Wisata Kutim” Data Base Potensi Wisata Kutai Timur

Buku Foto “Pesona Wisata Kutim” Data Base Potensi Wisata Kutai Timur

0
Kepala Dinas Pariwisata Kutai Timur, Nurullah

Loading

SuaraKutim.com, Sangatta – Jika ingin mengetahui dan mengenal lebih dekat sejumlah potensi dan destinasi wisata di Kutai Timur, kini cukup dengan melihat pada Buku Foto berjudul Pesona Wisata Kutim, yang dirilis Dinas Pariwisata Kutai Timur.
Buku ini menggambarkan keindahan dan keragaman objek Wisata pada 17 Kecamatan di Kutim. Mulai dari Teluk Pandan hingga Batu Ampar, yang bertujuan untuk mendongkrak destinasi wisata di Daerah itu.

Nurullah menerangkan bahwa buku foto ini tidak hanya saja sekedar pendataan. Tetapi sebuah karya Masterpiece yang bertujuan menarik wisatawan untuk menjelajahi Naturalistik Kutim yang eksotis.

Dia bilang, keputusan untuk membuat buku foto merupakan ide brilian karena memberikan pengalaman visual yang sangat menarik bagi pembaca.

Buku tersebut tidak hanya berisi gambar – gambar menakjubkan, namun juga membuat informasi praktis seperti peta wisata, jarak tempuh ke lokasi, dan opsi transportasi yang tersedia.

“Data dari buku foto ini sangat diperlukan oleh wisatawan yang ingin mengekplorasi alam Kutim, apalagi penjelasan dalam dua bahasa, Indonesia dan Inggris, ” ujarnya.

Dengan 230 objek foto yang mencakup berbagai sudut pandang dari kamera digital hingga Drone, buku ini menjadi panduan utama bagi para wisatawan yang ingin menggali keindahan Kabupaten Kutim ini. Data dari buku ini tentunya kedepan sangat diperlukan oleh wisatawan.

Buku Pesona Wisata Kutim telah menjadi bagian yang penting dalam pameran dan kegiatan lainnya. Bahkan, menjadi rujukan dalam beberapa penelitian. Nurullah menekankan sebanyak 95 persen data dalam buku ini berasal dari kontribusi Dinas Pariwisata.

“Buku foto ini tidak hanya saja sebagai sumber informasi, tetapi juga sebagai inspirasi bagi para pelancong yang ingin menjelajahi keajaiban alam Kutim, ” pungkasnya.(Red/SK-01/SK-02/Adv)