Beranda hukum Kelola Dana Rp30 M Lebih, PB PORPROV Ingin Gandeng TP4D Kejari Sangatta

Kelola Dana Rp30 M Lebih, PB PORPROV Ingin Gandeng TP4D Kejari Sangatta

0

Loading

SANGATTA (13/5-2018)
Agar penggunaan anggaran Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Kaltim Tahun 2018 terarah dan sesuai dengan aturan, Panitia Besar (PB) Porprov Kaltim 2018 menggandeng Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan Negeri (Kejari) Sangatta.
Irawansyah sebagai Ketua Pelaksana Harian PB Porprov Kaltim 2018, menyebutkan anggaran yang akan dikelola PB Porprov Kaltim, lebih dari Rp 30 miliar. Irawansyah yang kesehariannya Sekda Kutim, menyebuitkan sebagai langkah awal PB Porprov sudah berkomunikasi dengan TP4D Kejari Sangatta. “Langkah selanjutnya, koordinasi terkait pegelolaan keuangan diserahkan kepada bagian keuangan dan bendahara PB Porprov Kaltim 2018,” terangya.
Sebagaimana diketahui, dalam pelaksanaan Porprov Kaltim ke-6 tahun 2018 kali ini, Pemerintah Kutim mengalokasikan anggaran hingga Rp 30 miliar. Anggaran sekitar Rp 30 miliar ini akan dibagi-bagi peruntukannya. Untuk tim kontingen yang sebentar lagi akan dibentuk, membutuhkan anggaran lebih kurang Rp 10 miliar. Sementara untuk KONI Kutim sendiri, melalui dana hibah akan dikucurkan anggaran lebih dari Rp 4 miliar. Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan PB Porprov Kaltim, diperlukan anggaran lebih dari Rp 15 miliar.(SK3)