SANGATTA (22/3-2019)
Meski lahan di Kutim masih terbuka lebar, terleih hanya untuk menanam sayur namun Kodim 0909 Sangatta sudah melakukan edukasi kepada jajarannya untuk efisien dalam penggunaan lahan. Salah satu kegiatan yang dilakukan Persit Kodim 0909 Sangatta yakni menanam sayuran di pipa air atau hidroponik.
Lidya Kamil Bahren Pasha – Ketua Persit Kodim Sangatta menyebutkan membudidayakan tanaman dengan cara hidroponik karena tidak memerlukan lahan yang luas untuk melakukannya. Mengembangkan hidrponik di lingkungan Kodim Sangatta, terang Istri Dandim Sangattra ini, tiada lain untuk menambah wawasan anggota Persik untuk memanfaat lingkungannya dengan tanaman bermaanfaat.
Kepada Suara Kutim.com, disebutkan tanama hidroponik bisa menghasilkan kualitas tanaman yang lebih baik, tanaman dapat terhindar dari hama, penggunaan pupuk menjadi lebih hemat, hemat tempat karena tidak memerlukan lahan tahan yg luas untuk menana tanaman, tanaman dapat tumbuh dengan cepat serta hemat tenaga dan waktu. “Hitung-hitung bisa menghemat kantong juga, karena sayur yang didapat masih segar dan tidak beli, selain itu menambah ilmu pengetahuan bagi siapa saja keluarga TNI yang rata-rata kediamannya terbatas halamannya,” sebut Lyda Kamil Bahren seraya mengakui hanya awal diawal kegiatan memerlukan biaya besar.
Disebutkan Persit Kodim Sangatta, akan terus menggalakan pola tanam hidroponik di lingkungan Kodim Sangatta dengan tujuan menambah pengetahuan dan meningkatkan kesejahteraan anggota. Diakui, dengan mengembangkan hidropinik dalam lingkungan keluarga semakin meningkatkan keinginan keluarga untuk bercocok tanam serta menambah kualitas pertemuan keluarga. “Banyak manfaat dari hidropinik itu,keluarga semakin inten berkomunikasi,” ungkapnya.(SK11)