SANGATTA (23/7-2017)
Halal bihalal Kerukunan Warga Sangkulirang (KWS) di Hotel Mesra Samarinda, Minggu (23/7) berlangsung meriah. Kemeriahan terjadi karena warga yang datang dalam jumlah banyak, sehingga ruang tempat acara dengan penuh.
Namun yang membuat warga KWS gembira, yakni mereka bisa melepas kangen setelah cukup lama tak bersua. Momentum yang digelar setiap tahun ini, lebih semarak ternyata ada puluhan warga Sangkulirang akan menunaikan ibadah haji dalam beberapa hari lagi.
Diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, acara dikemas sederhana namun berkesan. Sebagai Ketua Panitia, Suwandi melaporkan kegiatan yang digelar setiap tahun dan tahun 2017 memasuki yang ke 40.
Bupati Ismunandar dan Wabup Kasmidi Bulang, tak mau ketinggalan meski ia datang terlambat karena mengikuti pembukaan Erau di Tenggarong. Namun, ia diwakili Sekda Irawansyah yang memaparkan program kerja Ismu – Kasmidi Bulang. “Pemkab menaruh harapan kepada warga Sangkulirang untuk mendukung program Ismu – KB yang lebih fokus membangun pedesaan,” ujar Irawansyah.
Disebutkan Irawan, pemkab terus berusaha membangun dan mensejahterakan rakyat Kutim. Namun, cita-cita membangun Kutim yang modern dan berkembang setara dengan daerah lain, diakuinya akan sia-sia tanpa dukungan masyarakat.
Menurut Irawan, stabilnya keamanan dan ketertiban Kutim selama ini menjadi modal utama menarik perhatian investor. Ia mengungkapkan sederet pemodal yang ingin berivestasi di Kutim. “Mereka melihat peluang usaha yang besar, dimana adanya jaminan keamanan dan ketertiban masyarakat serta sumber daya yang mendukung. Karenanya, warga Sangkulirang diiharapkan menjadi garda terdepan dalam pembangunan Kutim terlebih dalam era kepemimpinan Ismu dan Kasmd Bulang,” imbuhnya.
Halal bi halal yang diisi dengan tausiyah serta hiburan, juga disemarakan dengan pembagian hadiah berupa sepeda motor sebanyak 5 unit.(SK13)