Beranda hukum Sinergitas Polres, Kodim dan Lanal Sangatta Jadikan Kutim Aman

Sinergitas Polres, Kodim dan Lanal Sangatta Jadikan Kutim Aman

0
Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan, Dandim Sangatta Letkol Inf CZI Pabeta dan Mantan Dandim Sangatta Letkol Inf Kamil Bahren Pasha saat diusung sejumlah perwira usai apel sinergitas di Mapolres Kutim, Rabu (21/8).

Loading

SANGATTA (21/8-2019)

                Apel sinergitas TNI- Polri yang digelar di Mapolres Kutim, Rabu (21/8) berlangsung semarak namun istimewa, pasalnya dalam apel yang diikuti perwira di lingkungan Polres, Kodim dan Lanal ini ditandai dengan pisah sambut Dandim Sangatta. “Apel sinergitas ini sekaligus melepas Pak Kamil yang akan bertugas d Kostrad, serta menyambut Pak Pabeta sebagai Dandim Sangatta,” kata Kapolres Kutim Teddy Ristiawan.

                Sebagai tuan rumah, Kapolres Teddy memberi apresiasi kepada Letkol Inf Kamil Bahren Pasha yang aktif dalam pengamanan di Kutim, terutama pada Pilkada Kaltim dan Pemilu 2019. “Sinergitas yang terwujud selama ini menjadikan Kutim sebagai daerah teraman di Indonesia meski wilayahnya melampaui Provinsi Jawa Barat,” sebut Kapolres yang secara khusus menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Letkol Inf Kamil Bahre Pasha dan Komandan Lanal Sangatta yang selama ini bersama-sama ikut dalam menjaga Kamtibmas Kutim.

               Dandim Sangatta Letkol Pabate yang baru satu hari di Kutim, mengakui Kutim salah satu daerah teraman di Kaltim. Menurutnya, keamanan yang terjaga selama ini tiada lain buah kerjasama dan dukungan masyarakat.  “Terimakasih kepada Kapolres Kutai Timur telah menyambut saya dengan baik dan saya juga sangat bangga bahwa TNI dan Polri di Kutai Timur solid dalam tugasnya kemudian saya sebagai dandim 0909/Sgt yang baru akan selalu menjaga sinegitas antara TNI Polri ini,” kata mantan Danyon Zipur 17 AD Kodam Mulawarman ini.

               Sementara Letkol Inf Kamil Bahren yang mendapat tugas baru di Kostrad, mengakui kerjasama antara Polres dengan Kodim dan Lanal Sangatta, tiada lain buah tekad bersama untuk mewujudkan Kutim yang aman dan nyaman. “Kutim ini kabupaten mengasyikan, meski beragam suku dan luas wilayahnya melebihi Jawa Barat tapi keamanannya tetap terjaga dengan baik,” sebut Letkol Kamil Bahren Pasha yang Selasa (20/8) kemarin telah menyerahkan komando Kodim Sangatta kepada Letkol CZI Pabate di Korem 091 ASN Samarinda.

               Puncak apel yang berlangsung singkat, Kapolres Teddy Ristiawan, Dandim Letkol CZI Pabate dan Letkol Kami Bahren Pasha, diusung para pewira dari Polres, Kodim dan Lanal Sangatta hingga pintu gerbang Polres Kutim.(SK11)