SUARAKUTIM.COM, SANGATTA – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kutai Timur berhasil menyabet dua kategori juara, yakni juara pertama stand terinovatif dan kreatif dan juara stand terfavorit dalam gelaran Pekan Raya Kutim Expo 2024 dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Kutai Timur ke-25, yang dilaksanakan sejak tanggal 12-18 Oktober 2024 di alun-alun pusat perkantoran Pemerintah Kutai Timur, Bukit Pelangi.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kutai Timur, Nora Ramadani menyebutkan keberhasilan dinas yang dipimpinnya dalam meraih dua kategori juara tidak lepas dari kerja keras dan kerjasama seluruh staf Disperindag Kutim, di bawah komando Sekretaris Disperindag Muhammad Reza Pahlevi.
“Alhamdulillah, kami berhasil meraih dua kategori juara dalam Kutim Expo 2024 ini. Raihan juara ini merupakan yang perdana kami dapatkan dan tentu tidak lepas dari kerja keras dan kerjasama dari semua jajaran dan staf Disperindag Kutim,” ucap Nora, Jum’at (18/10/2024).
Lanjutnya, keikutsertaan pihaknya dalam Kutim Expo 2024 tidaklah hanya sekedar menampilkan produk-produk UKM yang berada di bawah binaan Disperindag Kutim, namun tidak lepas dari upaya pengendalian inflasi daerah dengan membagikan paket sembilan bahan pokok (Sembako) kepada masyarakat yang datang berkunjung ke stand Kutim Expo, khususnya pada stand Disperindag Kutim.
“Dalam expo kali ini, Disperindag Kutim membagikan lebih kurang 1.500 paket sembako kepada pengunjung yang datang, ada yang dapat paket sembako komplit dan juga lepasan, jadi kmi buatkan quis-quis pengetahuan ringan seputar Kabupaten Kutai Timur,” jelas Nora.
Tidak lupa Nora mengucapkan Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran dan kesuksesan dalam pelaksanaan Kutim Expo, terutama kepada seluruh staf Disperindag Kutim.
“Terima kasih kepada semua pihak, terutama kepada seluruh staf dan jajaran Disperindag Kutim yang telah membantu kelancaran dan pelaksanaan selama mengikuti Kutim Expo, sehingga kami berhasil meraih juara. Tanpa bantuan, kreatifitas serta kerja keras rekan-rekan staf dalam menjaga dan mengelola stand, tentu tidak mungkin kami bisa mendapatkan belajar juara,” pungkas Nora.(Red-SK/*)