Suasana penyampaikan zakat di Masjid Agung Sangatta |
SANGATTA,Suara Kutim.com
Menunaikan zakat akan memberikan manfaat banyak, terutama bagi pembayara zakat. Sejumlah warga Sangatta, sudah merasakan bahkan kini dalam kehidupan sehari-harinya telah menapak masa depan yang cerah karena usahanya sukses.
Ketua MUI Kutim Sobirin Bagus, menyebutkan, zakat selain membersihkan diri dan harta benad juga memberikan manfaat bagi pembayara dan penerima. Kepada Suara Kutim.com, ia mengupas banyak soal zakat serta keberhasilan sejumlah rekannya yang tiada henti mengeluarkan zakat.
Menurutnya, zakat tidak saja dibebankan kepada orang mampu tetapi semua ummat Islam. “Saya mengimbau, warga miskin hendaknya tidak selamanya harus menadahkan tangan untuk belas kasihan orang lain tetapi bagaimana berusaha bisa berbagi dengan cara menunaikan zakat,” imbuhnya.
Sobirin mengingatkan penyampaikan zakat harus dilakukan sebelum khatib salat id turun mimbar. Ia mengakui, yang paling abdal zakat disampaikan kepada Baznas pada malam idul fitri namun untuk pembagian kepada yang berhak akan terlambat.
Pengamatan Suara Kutim.com, sejumlah masjid di Sangatta sejak Sabtu sore sudah membagikan zakat yang dihimpun. Sementara, di Masjid Agung aktifitas warga menyampaikan zakatnya terus berlangsung. “Sebagian sudah dibagikan, diharapkan zakat yang terhimpun belakangan akan disalurkan balakangan,” terang Abdullah Fauzi.(SK-05)