Beranda politik DPRD Kutim Anggota DPRD Dorong Pemda Faisiltasi Air Bersih untuk masyarakat di Daerah Plosok

Anggota DPRD Dorong Pemda Faisiltasi Air Bersih untuk masyarakat di Daerah Plosok

0

Loading

Kutai Timur, suarakutim.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Kutai Timur, dorong Pemerintah Daerah Untuk Menyiapkan kebutuhan pokok berupa air bersih.

Persoalan air bersih merupakan kebutuhan pokok bagi masyarakat di kabupaten Kutai Timur. terdapat 18 kecamatan dangan jumlah penduduk sebanyak 253.847 jiwa ( hasil sensus penduduk Indonesia 2020 ), dengan kepadatan 4,74 jiwa /Km2 dan pertumbuhan penduduk selama 4 tahun terakhir rata-rata 4,08% setiap tahunnya. Sementara pada pertengahan tahun 2024, penduduk kabupaten Kutai Timur berjumlah 433.327 jiwa dengan kepadatan 12 jiwa /Km2 ( Visualisasi Data Kependudukan – Kementrian Dalam Negri 2024 ).

Dr.Novel Anggota DPRD kabupaten Kutai Timur, dari fraksi partai Gerindra menyampaikan terkait ketersediaan air bersih untuk masyarakat. Ia mengatakan bahwa, “kita berbasis apa yang diperlukan, bukan air siap minum tapi air bersih”, ucapnya saat dikonfirmasi media di kantor DPRD pada Senin, 18 November 2024.

Tersedianya air bersih akan sangat membantu masyarakat di daerah-daerah Plosok yang sampai hari ini  belum ada. Untuk memenuhi kebutuhan setiap hari-hari sebagian masyarakat masih menggunakan air dari sumur. Ketersediaan air bersih juga sangat membantu kesehatan dan masyarakat.

Dirinya berharap agar pemerintah daerah dapat memberikan fasilitas yang Merata untuk terkait ketersediaan air bersih. Sehingga pola hidup sehat juga menjadi budaya hidup masyarakat Kutai Timur.

“kita sangat berharap masyarakat memiliki pola hidup sehat dan dengan itu pemerintah bersama dengan DPRD akan melakukan upaya perbaikan dan pemenuhan fasilitas yang menunjang kebutuhan masyarakat,” tutupnya. (adv/sk05)