Beranda hukum Asap Kabur, Timdu Asap dan Kebakaran Lahan Dibubarkan

Asap Kabur, Timdu Asap dan Kebakaran Lahan Dibubarkan

0
Bupati Ardiansyah Sulaiman menerima laporan kegiatan Timdu Penanggulangan Asap dan Kebakaran Lahan /Hutan serta Kemarau dari Dandim 0909 Letkol Inf Ibnu Hudaya.(Foto Nuzul/Humas Setkab Kutim)

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (9/11)
Kaburnya asap dari bumi Kutim akhirnya menuntaskan tugas Tim Terpadu Penanggulang Bencanaca Kabut Asap serta Kebakaran Hutan Lahan Kutim yang berkarya sejak akhir September lalu. Tim yang diketuai Mugeni – Asisten Kesra Setkab Kutim ini, Senin (9/11) pagi dibubarkan Bupati Ardiansyah Sulaiman.
Asisten Kesra Setkab Kutim Mugeni menyebutkan selama Tim Terpadu dibenuk lahan yang berhasil dipadamkan seluas 319 Ha dengan cakupan Sangatta Utara dan Sangatta Selatan.
Menurut Mugeni kehadiran Timdu Kutim mendapat apresiasi Gubernur Awang Faroek Ishak demikian dengan pejabat Pemprov Kaltim lainnya. Ia mengakui, untuk memadamkan api semua petugas terus berpacu dengan waktu.
Terpisah Komandan Kodim 0909 Sangatta Letkol Infantri Ibnu Hudaya selaku insider comander menyebutkan selama bertugas tim telah melakukan berbagai macam kegiatan mulai pengerahan 413 personil secara terpadu jugaa penggunanan damkar 40 unit dan sepeda motor 32 unit. “Lahan terbakar yang berhasil diamankan atau dipadamkan, ujar Dandim mencapai lebih kurang 390,25 Ha selain itu mengevakuasi masyarakat sebantak 30 orang, menyuplai air bersih kepada masyarakat sebanyak 2,2 ribu liter,” terang Dandim Ibnu Hudaya.
Kinerja Timdu yang bekerja saling bahu membahu dan mengenal waktu serta istirahat, diapresiasi Bupati Ardiansyah Sulaiman. “Alhamdulillah semua daerah yang ada di Kutai Timur sudah mulai diguyur hujan, dan mudah-mudahan pada saat hujan lebat nanti Sangatta tidak terjadi banjir, setelah melakukan kegiatan ini,” kata bupati dalam upacara yang digelar pagi di kantor bupati.(SK-04/SK-11)