Beranda foto Masuk Usia 69 Tahun, Anggota Bhayangkara Tingkatkan Pengabdian Kepada Masyarakat

Masuk Usia 69 Tahun, Anggota Bhayangkara Tingkatkan Pengabdian Kepada Masyarakat

0

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (30/6)
Kepolisian Republik Indonesia (Polri) berkomitmen memberikan pelayanan prima dan total kepada masyarakat. Hal ini disampaikan Kapolres Kutai Timur AKBP Anang Triwidiandoko sebagai upaya titik balik Polri yang kini memasuki usia 69 tahun, Rabu 1 Juli 2015, esok.
Pelayanan prima dan total, kata Kapolres Anang diberikan kepada masyarakat merupakan bukti perwujudan bahwa jajaran kepolisian sebagai milik masyarakat dan menyatu kepada masyarakat. “Sesuai instruksi Kapolri Jenderal Badhrodin Haiti anggota polisi harus sederhana, santun dan merakyat serta harus mampu memberikan rasa aman kepada masyarakat,” kata kapolres.
Kapolres yang belum lama bertugas di Polres Kutim, menyebutkan jajaran Polres Kutim akan lebih menyatu dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kutai Timur. Jika biasanya anggota polisi yang turur ke jalan hanya ditemui pada jam-jam tertentu tidak akan terjadi lagi. Dikatkan, jajaran Polres Kutim lebih sering turun dan berbaur dengan masyarakat bukan hanya pagi hari, namun kini hingga malam hari sementara pelayanan prima tetap akan dilakukan 24 jam.
Menyinggung perayaan HUT Bhayangkara Polri ke-69, dijelaskan diperingati sederhana namun tetap menggelar upacara. “Kesederhanaan ini akan menjadi titik balik anggota polri khususnya jajaran Polres Kutim untuk lebih baik ke depan dan akan terus melekat dihati setiap anggota Polres Kutim,” kata Anang seraya menambahkan syukuran akan digelar di Mapolsek Sangatta Utara pada sore hari yang ditandai buka puasa bersama.(SK-03/SK-10)