Beranda Uncategorized Setelah Mencoblos, Ardiansyah Pergi Melayat Warganya

Setelah Mencoblos, Ardiansyah Pergi Melayat Warganya

0

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com (9/12)
Jam-jam pertama hari pemungutan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2015 berlangsung lengang. Hingga pukul 08.30 Wita, warga yang mendatangi TPS terbilang sedikit sehingga untuk memberikan suara tidak menunggu lama bahkan saat mendaftar langung mecoblos.
Bupati Ardiasnyah Sulaiman dan istri yang masih tercatat warga Jalan Sulawesi Sangatta Utara mencoblos di TPS 74 Sangatta Utara yang berada di Jalan Sulawesi. Keduanya datang mengenakan kemeja batik warna biru.
Ardiansyah tiba di TPS 74 pukul 08.03 Wita setelah itu langsung mendaftar kemudian mendapatakan 1 lembar surat suara, satu menit kemudian Paslon dengan nomor urut 2 ini sudah memasukan surat suara ke kotak suara. “Alhamdullah, semua berjalan lancar dan aman,” kata Ardiansyah seusai memberikan suara.
Kepada wartawan, suami Hj Siti Robiah ini tampak tersenyum bahagia menjawab pertanyaan wartawan seputar kegiatannya sebelum pemberian suara. “Saya seperti biasa saja menyelesaikan pekerjaan yang ada,” kata Ardiansyah seraya melempar senyum.
Dari TPS, Ardiansyah langsung menuju Kantor Camat Sangatta Utara menanti rombongan Kapolres, Dandim, Kajari, KPU serta Panwas untuk melakukan peninjauan. Namun, ia sebelumnya pergi melayat ke salah satu warganya di Swarga Bara yang wafat tadi malam.(SK-02/SK-03/SK-12)