Beranda ekonomi Harga TBS Sawit Bulan Januari Rp1.520,77 /Kg

Harga TBS Sawit Bulan Januari Rp1.520,77 /Kg

0
Buah sawit yang dipanen fan dijual kepada dua penadah.

Loading

SANGATTA,Suara Kutim.com
Masih lemahnya harga CPO dunia berdampak terhadap pembelian Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit untuk pembelian bulan Januari 2015. Dalam rapat bersama jajaran Disbun se Kaltim serta kalangan pengusaha termasuk asosiasi pengusaha kelapa sawit di Derawan Kabupaten Berau, awal Januari tadi, menetapkan harga TBS untuk sawit berusia tanam di atas 10 tahun sebesar Rp1.520,77 perkilogram.
Kabid Binas Usaha Disbun Kutim, Evi Margawati, Selasa (6/1) menerangkan, sejak November 2014 harga TBS dari kelapa sawit usia 10 tahun ke atas mencapai Rp1.533,99 perkg, sebulan kemudian menjadi Rp1.540 perkg. “Penurunan harga TBS tiada lain dampak menurunya harga CPO di pasaran dunia selain itu meningkatkan produksi,” terangnya.
Disebutkan, harga TBS masing-masing usia tanam berbeda seperti TBS dari kelapa sawit usia usia 9 tahun ditetapkan Rp1.508,84 perkg, sementara buah perdana atau yang baru berusia 3 tahun ditetapkan Rp1.333,45 perkg. “Keputusan harga TBS bulan Januari dilakukan setelah mempelajari data serta harga pasaran CPO dunia yang terus melemah, namun diperkirakan bulan Februari mendatang mengalami kenaikan seirama dengan naiknya dan meningkatnya permintaan CPO dunia,” bebernya.
Mewakili Kepala Dinas Perkebunan Kutim, ia menerangka keputusan harga TBS Bulan Januari 2015 dilakukan sesuai SK Gubernur Kaltim Nomor 525/K.688/2013 tanggal 3 Oktober 2013. “Harga TBS kelapa sawit setiap bulan dievaluasi Tim Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Kaltim tujuannya dapat memberikan kepastian kepada semua pihak seperti petani serta perusahaan,” ujar Evi.(SK-05)