ANGGOTA DPRD Kutim Mastur Jalal mengusulkan Jalan Maway Indah yang dulu dikerjakan
TNI, melalui program Tentara Manunggal Masyarakat Desa (TMMD) diperbaiki pemerintah. Karena jalan yang menghubungkan beberapa kecamatan itu, keberadaanya diraskan masyarakat, meskipun itu berada dalam lingkungan perusahan sawit.
“Jadi saat reses di Busang, masyarakat minta agar jalan Maway Indah itu diperbiki. Memang itu jalan di kebun, tapi masyarakat yang paling berkepentingan di sana. Karena itu, pemerintah wajib melakukan kerja sama dengan pihak perusahan untuk melakukan perbaikan,” katanya.
Dijelaskan, dalam hal pemerintah melakukan perbaikan, itu adalah untuk kepentingan masyarakat. Sementara dalam hal pihak kebun melakukan perbaikan, itu adalah dalam rangka kepentingan ekonomi. “karena sama punya kepentingan di sana, maka itu perlu dilakukan perbaikan bersama,” katanya.
Agar jalan ini diperbaiki, Mastur Jalal mengaku telah mengusulkan agar camat Muara Bengkal, Long Mesangat, Busang dan Muara Ancalong, sepakat untuk mengusulkan agar jalan itu dilakukan perbaikan.
Selain dilakukan perbaikan, karena jalan itu berada dalam lokasi perkebunan yang sangat luas, karena itu pemerintah juga harus melengkapai dengan rambu. Ini perlu karena jika tidak diberikan rambu, maka masyarakat bisa sesat dalam lokasi perkebunan.
“kalau jalan ini baik, maka otomatis itu akan memperlancar mobilisasi masyarakat, termasuk meningkatkan ekonomi masyarakat dengan sendirinya. Sebab kecamatan yang terhubung dengan jalan ini, pada dasarnya adalah kecamatan dimana banyak perusahan perkebunan, yang juga menyangkut ekonomi masyaraka banyak,” katanya. (ADV-27/DPRD KUTIM)